ABSTRAK
Agus Triyogo, M.Pd
STKIP-PGRI Lubuklinggau
agustriyogo@yahoo.com
Tujuan dari artikel ini untuk menerangkan kegunaan dari zello salah satu aplikasi di smartphone android sebagai media pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan berbicara dalam bahasa Inggris. Aplikasi ini dapat digunakan untuk berkomunikasi antar pengguna diseluruh dunia, ini merupakan pengembangan dari Hand Talky (HT) yang mana hanya pada frekuensi tertentu dengan jarak yang terbatas. Zello dipilih sebagai salah satu media untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam berbicara bahasa Inggris karena berdasarkan keadaan yang terjadi pada siswa yang mana mereka menemui beberapa hambatan dalam berbicara, salah satunya adalah kurang percayadiri karena mereka takut salah dalam berbicara. Hal ini disebabkan karena siswa tidak terbiasa berbicara dalam bahasa Inggris dikehidupan sehari – hari.
Langkah – langkah dalam mengajarkan speaking menggunakan aplikasi zello sebagai berikut: 1. Instal zello di handphone android, 2. Hubungkan akun zello dengan siswa dan buat ruangan percakapan, 3. Membuat jadwal pertemuan, 4. Materi percakapan sesuai dengan RPP dengan pembahasan yang sederhana. Aplikasi ini sangat mudah digunakan, setelah terpasang di handphone, buka aplikasi dan tekan pada tombol dan tahan sampai selesai kalimat yang dibicarakan, secara otomatis semua siswa akan mendengarkan dan merespon secara cepat. Dengan aplikasi ini siswa akan lebih percayadiri untuk berbicara karena mereka tidak berhadapan secara langsung dan semua siswa berpartisipasi untuk membetulkan jika melakukan kesalahan dalam berbicara sehingga proses belajar menjadi sangat menarik.
Kata kunci : Mengajar, Berbicara, Zello, Inggris, Media
salam pak, artikel ini sangat menarik untuk di aplikasikan dalam proses belajar mengjar didalam kelas, saya mohon penjelasan tentang contoh contoh materi dan penerapanya dengan aplikasi zello.. mohon dibagi Pak..
ReplyDelete